SHARE Ideas anything benefit. Ruang kreatifitas tanpa BATAS...

March 06, 2015

Berpenampilan Office Look itu Menarik

Catatan ini saya buat untuk memenuhi tugas mata kuliah Interpersonal skill bersama bu MC, Maryati, Dra, MM sebagai dosen pengampunya. Kesan pertama yang muncul ketika proses perkuliahan adalah matakuliah ini tidak wajib mencatat, tapi sebagai gantinya saya harus membuat catatan harian kuliah setiap Minggunya.

Sangat menarik untuk ditelusuri, metode ini menantang mahasiswa agar mampu mengingat memori ingatannya dalam jangka pendek. Bila di asah secara berkala, ini akan memberikan dampak positif yang sangat mendalam kkhususnya mempertajam daya ingat. Hal ini juga sebagai ajang latihan dalam meningkatkan kemampuan menulis dari verbal dan gaya menulis yang menarik untuk dibaca.

Adapun tujuan belajar dari matakuliah interpersonal skill ini mengajak saya dan rekan-rekan sekelas agar menjadi pribadi yang mengenal dirinya sendiri. Selain itu mengubah potensi menjadi kompetensi juga menjadi salah satu goal belajar. Selebihnya, kami di tungtut agar bisa membangun relationship, memiliki etiket yang baik dan menjadi teachable (siap diajar dan belajar).

Mengenai teachable, ada beberapa strategi yang bisa dilakukan. Pertama, siap menghimpun konsentrasi. Kedua, siap mengalami perubahan dan terakhir, siap di tempa berbagai cara. Setiap sesuatu pasti memiliki hambatan, beberapa gangguan belajar yang akan dihadapi yaitu teman sebangku dan handphone.

Matakuliah interpersonal skill, memiliki tiga materi utama :
  •  Intrapersonal (bagaimana memenej diri sendiri agar mendapat kemenangan diri)
  •  Physical apperiance (bagaimana berpenampilan OKE untuk membangun citra diri)
  • Interpersonal (bagaimana memenej orang lain agar mendapat kemenangan publik)

Kembali ke tema di atas, office look adalah cara berpakaian layaknya seorang pegawai kantoran. Ini menjadi kesan kedua bagi saya yang cukup mendalam. Pasalnya, kami berangkat kuliah harus menggunakan busana office look ini. Menarik pandangan bila di lirik, berpenampilan OKE, mengenakan baju hem (kemeja) dan berdasi yang serasi. Tak lupa menggunakan celana berbahan kain no levis. Hal ini di maksudkan agar pribadi tersebut mendapatkan citra diri yang professional dan memberikan kesan awal yang baik bagi orang lain.

Dalam membangun citra diri, ada 3 hal utama yang mendasarinya. Yaitu 3B :
·         Brain (berwawasan)
·         Behaviour (berprilaku santun)
·         Beauty (berpenampilan menarik, salahsatunya Office Look)

Kebalikannya, seseorang akan jatuh citra dirinya ketika :
-Tulalit             - Berkata yang tidak ada bobotnya.

  1 comment:

LIKE US

Popular Posts

Blog Archive

Categories

"Sun Tree" IT. Powered by Blogger.